Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mengeluarkan awan panas pada Minggu (4/12/2022). Jarak luncur erupsi Gunung Semeru ini disebutkan mencapai 7 Km dari arah puncak menuju Besuk Kobokan.
Petugas Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Semeru, Mukdas Sofian di Gunung Sawur menuliskan aktivitas Gunung Semeru hingga Senin (5/12/2022) pagi terpantau masih tinggi.
Disebutkan gunung setinggi 3.676 mdpl masih terus meluncurkan awan panas guguran dengan amplitudo 25 mm dan lama gempa 386 detik.
“Hasil pengamatan kegempaan hari ini selama enam jam, Gunung Semeru juga mengalami 29 kali letusan atau erupsi dengan amplitudo 11-22 mm dan lama gempa 65-120 detik,” tulis Mukdas dalam laporannya.
Status Gunung Semeru juga sudah naik dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas) sejak 4 Desember 2022 pada pukul 12.00 WIB. Oleh sebab itu, masyarakat diminta untuk menjauh dari wilayah kaki gunung ke lokasi pengungsian yang diarahkan.